MAN Batam Laksanakan Pembekalan Untuk Calon Alumni

BATAM, HUMAS – Pada tahun 2022, sebanyak 314 siswa yang terbagi ke dalam 3 program jurusan IPA, IPS, dan Agama akan menyelesaikan pendidikannya di Madrasah Aliyah Negeri Batam. Terkait hal tersebut, Kepala MAN Batam, Dra. Khairina, mengadakan pengarahan kepada calon alumni MAN Batam yang didampingi langsung oleh Waka Humas beserta tim dan Koordinator Bimbingan Konseling (BK), Kamis (7/4).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengarahan kepada siswa yang lulus jalur SNMPTN, persiapan untuk mengikuti jalur UTBK, dan bekal memasuki dunia kerja. Agenda tersebut memberikan dampak positif bagi siswa kelas 12 tahun ini.

Selain itu, agenda ini juga dihadiri langsung oleh  Ibu Masriani, M.Pd., selaku Ketua Komite MAN Batam dan Bapak Dr. Arif Rahman Hakim, M.T., yang merupakan HRD PT. PCI sekaligus menjadi pemateri dalam agenda tersebut. Beliau Sudah 26 tahun berkarir di dunia industri dan menjadi lulusan terbaik pada masanya di universitas.

“Coba pikirkan terlebih dahulu apa yang menjadi nilai jual Ananda. Buatlah sesuatu yang beda dan unik. Serta belajarlah bagaimana caranya dalam berkomunikasi. Kompetensi tentang pengetahuan, keterampilan, dan skill juga akan dipertanyakan. Oleh karena itu  be the best and be the first,” ucap Arif.

Dalam kesempatan yang sama, Khairina, juga menyampaikan amanat positif bagi siswa yang  lulus SNMPTN, siswa yang bersiap untuk mengikuti UTBK, dan memasuki dunia kerja.

"Pesan saya laksanakan persiapan ini dengan serius dan fokus. Untuk yang mengikuti jalur UTBK ikutilah latihan-latihan yang telah disediakan dengan baik. Bagi yang lulus SNMPTN lengkapilah administrasi yang dibutuhkan oleh universitas. Kemudian, anak-anak yang langsung bekerja ikuti pelatihan yang berguna untuk menambah kompetensi diri. Semoga Ananda sukses dunia dan akhirat," ujar kepala madrasah. (MY)

Ayo ikut survei Kepuasan Pelayanan Publik Masukkan Anda sangat membantu kami dalam meningkatkan Pelayanan Publik. Ikuti Survei