Jalin Kerja Sama, MAN Batam dan SMKN 1 Batam Tanda Tangani MoU

BATAM, HUMAS – Untuk mendukung peningkatan kualitas siswa dan siswi, Madrasah Aliyah Negeri Batam mengunjungi SMK Negeri 1 Batam untuk melakukan MoU, Rabu (30/3/2022). Saat melakukan MoU, Kepala MAN Batam, Khairina, menandatangani langsung surat pernyataan kerja sama dengan SMK Negeri 1 Batam yang didampingi oleh Waka Humas, Kurikulum, serta Sarana dan Prasarana MAN Batam.

Dalam agendanya, MAN Batam memperluas ruang lingkup kerja samanya yang bertujuan untuk mencari lembaga pelatihan bagi para lulusan MAN Batam yang memiliki minat untuk langsung terjun ke dunia industri.

Berdasarkan hal tersebut,  SMK Negeri 1 Batam menjadi sasaran selanjutnya. Sebab sudah memiliki workshop yang lengkap serta adanya lembaga pelatihan yang sudah beroperasi sejak tahun 2002 yang bernama Batam Skills Development Center (BSDC).

Hal ini akan sangat mendukung dan sejalan dengan kebutuhan Sumber Daya Manusia (SDM) di era industrial 4.0. Oleh sebab itu, perlunya menyiapkan lulusan dengan segala kompetensi yang maksimal. Harapannya dengan semakin banyaknya pilihan tempat pelatihan kompetensi yang ada, dapat mempermudah siswa dan siswi MAN Batam masuk ke dunia industri khususnya yang ada di kota Batam. (MY)

Ayo ikut survei Kepuasan Pelayanan Publik Masukkan Anda sangat membantu kami dalam meningkatkan Pelayanan Publik. Ikuti Survei